Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2023

Jenis-jenis Rumah Adat Part 4

Gambar
 21. Rumah Adat Sulawesi Tengah: Rumah Souraja Rumah adat Provinsi Sulawesi Tengah ini memiliki tiga ruangan di dalamnya. Ruang pertama merupakan ruang depan untuk menerima tamu. Sedangkan pada ruang kedua terdapat ruang tengah, yang juga merupakan ruang tamu. Ruangan ini punya tujuan agar penghuninya bisa saling lebih dekat. Untuk ruang terakhir, merupakan ruang rahasia. 22. Rumah Adat Sulawesi Utara: Rumah Walewangko Rumah Walewangko ini merupakan rumah adat yang mendominasi di Sulawesi Utara. Sama seperti rumah adat provinsi lainnya, Rumah Walewangko ini juga memiliki arsitektur yang unik dan filosofi yang sangat kental dengan adat penduduknya. 23. Rumah Adat Sulawesi Selatan: Rumah Adat Tongkonan Anda pastinya sering mendengar Rumah Tongkonan ini. Rumah ini merupakan rumah adat suku Toraja yang berada di Sulawesi Selatan. Tongkonan berfungsi sebagai tempat tinggal masyarakat dan juga tempat acara adat. Arsitekturnya yang unik dan khas ini membuat rumah ini terlihat indah. 24. R...

Jenis-jenis Rumah Adat Part 3

Gambar
 14. Rumah Adat Kalimantan Barat: Rumah Panjang Rumah adat Provinsi Kalimantan Barat ini mempunyai ukuran yang besar dan terdiri dari dua bagian, yaitu bangunan atas dan bawah. Rumah ini sangat unik karena memadukan kesan modern dan tradisional sekaligus. Arsitektur Rumah Panjang bertema budaya Suku Dayak pada beberapa sisi bangunannya. 15. Rumah Adat Kalimantan Timur: Rumah Lamin Rumah Lamin dari Kalimantan Timur juga tidak kalah uniknya. Gaya arsitektur yang khas dan juga luas bangunannya menjadi ciri khas dari Rumah Lamin. Pada bagian atap rumah terdapat ornamen kepala naga dari kayu. Di sisi-sisi bangunannya juga terdapat ukiran atau lukisan budaya yang unik.  16. Rumah Adat Kalimantan Selatan: Rumah Bubungan Tinggi Menggunakan konsep panggung dan terbuat dari kayu ulin tentunya membuat rumah ini memiliki ketahanan yang kuat, dan akan lebih kuat lagi jika terkena air. Uniknya lagi, atap dari rumah ini memiliki sudut kemiringan 45 derajat. Keren sekali, bukan? 17. Rumah Ada...

Rekomendasi 5 Aplikasi Pembuat Situs Website Tanpa coding di Laptop ataupun Komputer

Gambar
1. Adobe Dreamweaver  Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk membuat website adalah Adobe Dreamweaver. Aplikasi satu ini bisa digunakan untuk membuat website dengan lebih mudah. Tak hanya bisa digunakan untuk membuat website dengan mudah, Adobe Dreamweaver juga memiliki banyak fitur lengkap yang bisa membuat website kamu semakin menarik. 2. Squarespace  Aplikasi lain yang bisa digunakan untuk membuat website dengan mudah adalah Squarespace. Tak jauh berbeda dengan website sebelumnya, Squarespace memiliki fitur lengkap yang membuatnya bisa dioperasikan dengan nyaman untuk mendesain website kamu.  3. InVision Studio  InVision Studio adalah aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat sebuah website. Aplikasi satu ini  mempermudah kamu dalam merancang sebuah website yang menarik. Berbagai fitur unggulan pada InVision Studio memberikan keleluasaan pada setiap pengguna untuk mendesain website mereka dengan maksimal. 4. Webnode  Jika ingin menjajal a...

JENIS JENIS RUMAH ADAT PART 2

Gambar
7. Rumah Adat  Sumatera Utar: Bolon Pada rumah adat Bolon ini, terdapat dua bagian yang berbeda, yaitu Jabu Bolon dan juga Jabu Parsakitan. Jabu Bolon biasa menjadi tempat untuk keluarga besar, sedangkan Jabu Parsakitan adalah tempat untuk membicarakan masalah adat. Keunikan dari rumah adat Sumatera Utara ini adalah tidak ada sekatan antara setiap ruangan. Jadinya, semua anggota keluarga tidur bersama di dalam ruangan besar. 8. Rumah Adat Sumatera Barat: Gadang Rumah adat satu ini terlihat mewah, bukan? Berasal dari Sumatera Barat, rumah ini memiliki beberapa atap yang runcing dan menjulang ke atas. Rumah adat Gadang terbuat dari ijuk dan bentuknya mirip seperti tanduk kerbau, yang melambangkan kemenangan suku Minang dalam perlombaan adu kerbau di Jawa. 9. Rumah Adat Riau: Selaso Jatuh Kembar Rumah ini memiliki arti rumah dengan dua selasar. Masyarakat Riau tidak menjadikan Rumah Selaso Jatuh Kembar sebagai tempat tinggal mereka, tetapi hanya menggunakannya untuk acara adat. 10. Ru...

Pengertian Software Engineering

Gambar
 Software engineering adalah ilmu pengembngan dan pembangunan software aplikasi dan sistem komputer.  Berbeda dengan pemrograman sederhana, software engineering digunakan untuk sistem aplikasi yang lebih kompleks dan biasanya digunakan untuk kebutuhan bisnis maupun organisasi. Apa Itu Software Engineering Menurut Institute of Electrical and Electronics Engineers atau IEEE (1993), software engineering merupakan pendekatan teknologi secara sistematis, disiplin dan terstruktur. Meskipun pada dasarnya termasuk ke salah satu cabang ilmu komputer mengenai perangkat lunak, kini fungsi software engineering lebih luas lagi. Rekayasa perangkat lunak tak hanya dibutuhkan saat ada masalah pengoperasian saja. Namun, lebih ke bagaimana sebuah software bekerja sesuai dengan apa yang dibutuhkan penggunanya. Software selalu menekankan rekayasa dan pengembangan karna elemennya bersifat logis. Tiga komponen utama dari ilmu komputer yaitu, pengembangan software, pengetahuan mengenai bahasa pemrog...

Jenis-jenis Rumah Adat part 1

Gambar
 Rumah adat merupakan rumah tradisional adalah rumah yang dibangun dengan cara yang sama dari generasi kegenerasi dan tanpa atau dikit sekali mengalami perubahan. Daftar Rumah Adat : 1. Rumah Adat Provinsi Aceh: Krong Bade Rumah Krong Bade dari Aceh ini berbentuk memanjang dari timur ke barat menyerupai persegi panjang. Di bagian depan rumah dilengkapi dengan tangga untuk masuk ke dalam rumah. Umumnya, tangga pada rumah adat Aceh ini jumlahnya ganjil, yaitu sekitar 7 hingga 9 anak tangga.  2. Rumah Adat provinsi Jawa Barat: Rumah Kasepuhan Rumat adat dari Jawa Barat ini merupakan peninggalan dari Kerajaan Islam di wilayah tersebut. Rumah yang sering disebut Keraton Kasepuhan ini sebenarnya merupakan perluasan dari Keraton Pakungwati. Tidak heran bila pintu utama keraton terlihat unik dan menawan. 3. Rumah Adat Provinsi Jawa Tengah: Rumah Joglo Rumah adat dari Jawa Tengah yang sering disebut sebagai Rumah Joglo ini. Biasanya, bagian depan rumah akan ada pendopo untuk menjamu t...

5 Bahasa Tersulit di Dunia

Gambar
 Bahasa merupakan alat komunikasi yang dipakai manusia untuk berinteraksi dan membangun hubungan sosial. Setiap negara memiliki bahasa yang berbeda-beda, mulai dari bahasa ibu, bahasa resmi, bahasa daerah, dan sebagainya. Para ahli bahasa memperkirakan ada sekitar 7.151 bahasa yang dituturkan oleh masyarakat di seluruh dunia saat ini. Dari ribuan bahasa tersebut, ada sebagian bahasa yang dikategorikan paling sulit untuk dipelajari.  Berikut ini beberapa bahasa tersulit di dunia menurut FSI: 1. Bahasa Mandarin Bahasa Mandarin menduduki posisi pertama sebagai bahasa tersulit untuk dipelajari. Bahasa Mandarin adalah bahasa resmi yang digunakan di Tiongkok dan Taiwan, dengan jumlah penuturnya lebih dari 1,1 miliar orang. Bahasa Mandarin memiliki ciri khusus yang membedakannya dengan bahasa lain, yaitu nada bahasa. Nada merupakan hal yang penting dalam setiap suku kata. Dalam bahasa Mandarin, nada yang diucapkan berbeda akan membedakan arti dari kata tersebut. Selain itu, bahasa Ma...

5 Hewan Berukuran Kecil Tapi Mematikan

Gambar
 Hewan kecil tapi mematikan  1. Katak Panah Beracun Warna mencolok pada tubuh hewan sering kali dijadikan pertanda makhluk itu berbahaya. Begitu juga dengan katak panah beracun, yang memiliki ukuran kecil. Tapi, dia mampu mengeluarkan racun kuat dari kulitnya.  Mereka sering digunakan masyarakat adat di Amerika Tengah dan Selatan untuk meracuni ujung anak panah. Tak main-main, racunnya mampu membunuh 10 hingga 20 orang. 2. Lalat Tsetse Wujud hewan ini mirip dengan lalat rumah. Tapi siapa sangka hewan kecil ini dapat menularkan penyakit trypanosomiasis. Diperkirakan sebanyak 300.000 orang terinfeksi penyakit yang melemahkan ini, yang mengakibatkan pembengkakan otak. 3. Gurita Cincin Biru Gurita Cincin Biru secara luas dianggap sebagai salah satu makhluk paling berbisa di dunia. Mereka pada dasarnya jinak, tapi akan menggigit jika gelisah atau tidak sengaja terinjak di pantai. Parahnya, tidak ada penawar untuk racun ini. 4. Kutu Parasit kecil, tak bersayap, penghisap darah ...

7 Hewan Buas Paling Berbahaya

Gambar
 Pengertian hewan buas Hewan buas adalah hewan liar dan biasanya memusuhi manusia, atau hewan yang berbahaya bagi manusia karena bisa menyerang atau menyakiti manusia. Binatang yang dikategorikan sebagai binatang buas adalah yang berbahaya bagi diri manusia. Entah itu menyerang dengan gigitan, tandukan, cakaran, menyengat, menerkam dan serangan lainnya yang menimbulkan luka hingga kematian. Sementara hewan liar adalah hewan yang hidup bebas di alam liar dan tidak dpelihara manusia. Tidak semua hewan liar termasuk hewan buas, namun semua hewan buas adalah masuk dalam kategori hewan liar. Ciri ciri hewan buas  Rata-rata binatang buas memiliki gigi yang tajam, cakar, dan racun serta kondisi fisik yang kuat. Kemampuan mereka akan meningkat kala sensorik mereka bekerja saat merasa terancam ataupun menemukan mangsa potensial. Adapun secara umum ciri-ciri binatang buas adalah sebagai berikut : •Hidup di alam bebas. •Tidak untuk dipelihara. •Menyerang manusia jika habitatnya terancam....